Resep Butter Cream Yg Lembut dan Enak - Apakah bunda tahu bagaimana cara membuat buttercream? mungkin itu adalah pertanyaan yang klise, karena banyak bunda-bunda yang bertanya tentang bagaimana cara yang mudah untuk membuat buttercream ketika membuat kue. Yang seperti kita ketahui kebanyakan yang membuat cake itu sering menggunakan buttercream dan berikut dibawah ini ada beberapa resep membuat buttercream yang mudah tapi lembut.
Butter Cream Sederhana
Bahan:
- 350 gram mentega putih (shortening, pilih yang berkualitas bagus)
- 150 gram margarin
- 150 gram susu kental manis putih
- 100 gram gula icing/gula halus
- 1/4 sendok teh garam halus
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- Campurkan 350 gram mentega putih, dengan 150 gram margarin, 1/4 sendok teh garam halus, ½ sendok teh vanili bubuk dan 150 gram susu kental manis, lalu Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang sampai rata.
- Kemudian masukkan 100 gram gula icing/gula halus, dan kocok lagi menggunakan mixer sampai adonan butter cream mengembang putih serta kaku.
- Kini Butter Cream Sederhana siap untuk di pakai untuk menghias cake ultah, atau bisa bunda simpan untuk stok butter cream (ke dalam kulkas).
Itulah resep butter cream andalanku dari bunda ita, atau bunda bisa pilih resep butter cream yang lebih siple di bawah ini.
1. Resep Buttercream Lembut Sederhana
Bahan - bahan
- Mentega tawar sebanyak 225 gram
- Gula bubuk sebanyak 75 gram
- Susu kental manis sebanyak 1 ½ sendok makan
- Kocok dengan mixer kecepatan rendah 225 gram butter dengan 75 gram gula bubuk sampai halus lalu masukkan 1 ½ sendok makan susu kental manis dan kocok kembali sampai rata dan halus.
- Setelah semua bahan tercampur dengan rata, naikkan kecepatan mixernya di posisi sedang dan proses selama 30 menit. Sampai butter cream terlihat mengembang. Dan kini buttercream siap pakai.
- Butter cream bisa bunda beri rasa yang lain, seperti menambahkan cokelat, strawberry dan daun pandan yang telah dihaluskan dan dicampurkan dengan butter cream yang telah jadi.
2. Buttercream Biasa
Bahan – bahan Buttercream Biasa
- Mentega putih (shortening) sebanyak 1 kg
- Simple syrup sebanyak 600 ml
- Kocok 1 kg mentega putih dengan 600 ml simple syrup sampai lembut
- Bahan Buttercream Biasa Lembut kini siap untuk di gunakan
3. Buttercream Istimewa
Bahan – bahan
- Shortening sebanyak 800 gram
- Hollman softcream (royal margarine) sebanyak 200 gram
- Susu kental manis sebanyak 1 kaleng
- Susu bubuk sebanyak 50 gram
- Simple syrup sebanyak 600 ml
- Rum sebanyak 3 sendok makan
- Kocok semua bahan seperti Shortening, Hollman softcream, Susu kental manis, Susu bubuk, Simple syrup, dan rhum dengan menggunakan mixer sampai lembut
4. Buttercream Lembut
Bahan – bahan
- Merry whip sebanyak 500 gram
- Shortening sebanyak 500 gram
- Simple syrup sebanyak 500 gram
- Susu fullcream sebanyak 25 gram
- Rum sebanyak 2 sendok makan
- Kocok Merry whip dengan Shortening, Simple syrup, Susu fullcream dan Rum dengan menggunakan mixer sampai lembut.
5. Buttercream Putih Telur
Bahan - bahan
- Gula pasir sebanyak 400 gram
- Air sebanyak 150 gram
- Putih telur sebanyak 200 ml
- Shortening sebanyak 750 gram
- Hollman softcream sebanyak 250 gram
- Susu kental manis sebanyak ½ kaleng
- Masak 400 gram gula dengan 150 air hingga kental.
- Sementara itu kocok 200 ml putih telur sampai kaku lalu masukkan air gula dan kocok kembali hingga dingin, kemudian masukkan 750 gram shortening, 250 gram hollman dan ½ kaleng susu kental manis dan kocok kembali hingga lembut.
Buttercream A
Bahan – bahan
- Hollman softcream sebanyak 500 gram
- Snow white sebanyak 500 gram
- Glucose sebanyak 300 gram
- Susu bubuk sebanyak 3 sendok makan
- Masukkan semua bahan-bahan tersebut kedalam wadah lalu kocok sampai lembut.
Buttercream B
Bahan - bahan
- Mentega putih sebanyak 800 gram
- Butter sebanyak 200 gram
- Gula pasir sebanyak 600 gram
- Air sebanyak 300 gram
- Susu kental manis sebanyak ½ kaleng
- Didihkan 600 gram gula dengan 300 gram air hingga kental
- Masukkan 800 gram mentega putih, 200 gram butter, air gula, dan ½ kaleng susu kental manis kedalam wadah mixer dan kocok menjadi satu hingga lembut selama 30 menit, dengan kecepatan sedang.
Bahan - bahan
- Mentega putih sebanyak 1 kg
- Mentega putih tawar sebanyak 1 kg
- Susu kental manis sebanyak 2 kaleng
- Kocok dengan mixer semua bahan-bahan tersebut hingga lembut.
Buttercream D
Bahan - bahan
- Mentega putih Australia sebanyak 500 gram
- Susu kental manis sebanyak 1 kaleng
- Gula halus sebanyak 250 gram
- Campurkan semua bahan di atas lalu kocok sampai lembut.
Buttercream E
Bahan - bahan
- Mentega putih sebanyak 800 gram
- Margarin sebanyak 150 gram
- Gula pasir sebanyak 300 gram lalu didihkan dengan 100 ml air sampai mengental dan dinginkan
- Susu kental manis sebanyak ½ kaleng
- Gula halus sebanyak 50 gram
- Garam halus sebanyak ¼ sendok teh
- Rhum sebanyak 1 sendok makan
Kocok 800 gram mentega putih dengan 150 gram margarin, ½ kaleng susu kental manis, sirup gula dan ¼ sendok teh garam lalu mixer sampai lembut kemudian tambahkan 1 sendok makan rhum dan kocok kembali sampai semuanya tercampur dengan rata
Sebelum butter cream di gunakan di sarankan diamkan terlebih dahulu beberapa menit.