Akhirnya bunda titin mulai lagi dengan eksperimenya, dia mencoba memberdayakan bubuk Coklat hitam yang ada di lemari es (atau bisa di sebut juga cocoa oreo).
Dan akhirnya bunda titin mendapatkan ide untuk membuat ogura zebra pake santan kara supaya nanti rasanya ada gurihnya, benar-benar sangat ampuh racun yang di berikan oleh bunda Amei selama 1 setengah bulan kepada bunda titin, sampai-sampai bunda titin membuat berbagai macam kreasi cake orgura ini, mungkin memang enak rasanya orgura cake ini tidak tahu bunda titin doyan makan hehehe just kidding bund ya....
Tetapi untuk cake orgura zebra ini tidak tahu kenapa agak banyak pori-porinya tidak seperti dari biasanya, mungkin karena kesal bikinya ya di tinggal meeting sama suami di hari libur hehehe, namun meski ada pori-porinya tidak mempengaruhi kelembutan dari zebra cake ini eummm nyam-nyam, rasanya itu kalo di gambarkan sangat MILD, kempus-kempus ringan, Low fat, Low Calorie, pokonya seperti kita memakan bantal kapas mengasikkan dan enak....
Resep ini bunda tintin dapatkan dari bunda jeani tay dan berikut ini resep dan cara membuat Orgura Zebra Cake..
Ogura Cake Zebra with Coconut Milk
Bahan - Bahan A
- 65 gram tepung kunci
- 10 gram tepung maizena
- 5 butir kuning telur
- 1 butir telur utuh
- 50 cc minyak goreng
- 60 cc santan kental
- 1 sendok makan Bubuk coklat hitam lalu seduh dengan 2 sendok teh air
Bahan - Bahan B
- 5 butir putih telur
- 85 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh Cream Of tar-tar atau peresan jeruk nipis
- 1/4 sendok teh garam
Cara Membuat Ogura Cake Zebra with Coconut Milk
- Masukkan semua bahan A kecuali bubuk cocoa hitam ke dalam wadah lalu aduk menggunakan whisk hingga rata, sisihkan
- Dalam wadah yang berbeda kocok semua bahan-bahan B sampai mengembang softpeak dan ketika memasukan gula secara bertahap bund ya sampai di mixer, setelah itu masukkan bahan B tersebut ke dalam wadah bahan A tadi secara bertahap sambil di aduk menggunakan SPATULA dengan teknik aduk balik hingga rata.
- Bagi adonan menjadi 2 bagian sama rata, 1 bagian dikasi cairan Cocoa Black/cokelat item, aduk sampai rata.
- Tuangkan adonan ke dalam loyang berbentuk kotak atau bulat dengan ukuran 20cm yang sudah dialasi kertas secara selang - seling antara adonan warna putih dan cokelat.
- Kemudian panggang di dalam oven dengan suhu 160-170 derajat selama kurang lebih selama 50-60 menit dengan teknik Au Bain Marie (loyang yang berisi adonan dialasi dengan loyang lain dengan ukurannya lebih besar yang suda di isi air kira-kira setinggi 1.5cm saja).
- Sebelum di angkat sebaiknya test dulu dengan menusukan lidi ke cake, apabila sudah tidak ada cake yang nempel pada lidi berarti cake sudah matang.
- Apabila cake sudah mateng jungkirkan loyang ke atas rak kawat, gunanya untuk membuang uapnya, kemudian balikkan lagi bund ya..
Note : Setelah matang aku senang banget dan sudah tidak sabar untuk memotong-motonya, karena baunya itu harum banget, perpaduan antara santan dengan coklat mild nyamm nyamm
Selesai! Kini Ogura Cake Coconut Zebra sudah jadi dan siap untuk di sajikan dan sangat cocok apabila ditemeni dengan 1 cangkir tehh.
Selamat mencoba dan jangan lupa untuk membagikan resepnya keteman bunda yang lain, terimakasih.
Resep dan Foto by : Bunda Tintin Rayner.