Cara Membuat Semprit by Yunda Yun. Enak, Renyah dan Lumer di Mulut Bikin Nagih

Cara Membuat Semprit by Yunda Yun. Enak, Renyah dan Lumer di Mulut Bikin Nagih

Cara Membuat Semprit by Yunda Yun. Enak, Renyah dan Lumer di Mulut Bikin Nagih
Resep Membuat Kue Semprit Lumer - Bersama Nastar, kastengel, kue lidah kucing dan kue putri salju, kue semprit merupakan salah satu kue favorit untuk dihidangkan di hari raya Idul Fitri. kue ini berbentuk bunga dengan tampilan mirik kue sagu keju. Hanya saja bahan pembuatannya yang berbeda.

Entah dari mana asal kata "semprit' untuk nama kue yang satu ini. Mungkin bisa jadi berasal dari kata "spuit" yang merupakan alat cetak kue semprit ini. Hanya saja lidah orang Indonesia kesulitan mengucapkan kata spuit ini, sehingga muncullah kata "semprit" hehehe...

Berbentuk bunga dan berhiaskan sukade (irisan buah kering) atau choco chip dibagian tengahnya, siapa yang tidak terpukau dengan tampilan kue semprit? Apalagi kalau kuenya menggunakan resep daru yunda yun ini. Kres renyah, lembut dan lumer di mulut!

Resep Yunda Yun ini sedikit beda dengan resep kue semprit biasanya, karena menggunakan tepung custard dan tanpa telur.  Tepung custard atau custard powder adalah maizena yang sudah ditambahkan susu, gula, pengental, pewarna dan aroma. Penggunaan tepung ini membuat kue menjadi terasa lebih creamy dan lembut. Tepung ini bisa didapatkan di toko bahan kue atau beli online di Tokopedia / bukalapak. Berikut adalah resep dan cara pembuatan kue semprit lumer ala Yunda Yun.

Semprit

Bahan Bahan
  • 250 gram tepung maizena
  • 140 gram margarin
  • 7 sendok makan susu kental manis
  • 1 sendok makan munjung tepung beras
  • 1 sendok makan munjung tepung custard
  • 1 sendok teh vanili
  • Setetes pewarna kuning
  • Choco chip atau sukade

Cara Membuat Kue Semprit Lumer

Siapkan wadah. Masukkan susu kental manis, margarin dan vanili. Aduk menggunakan sendok sampai rata.

Masukkan tepung maizena separuh dulu, lalu tambahkan tepung custard dan tepung beras. Aduk sampai rata.

Masukkan sisa tepung maizena yang ada, lalu aduk rata sampai adonan menjadi licin.

Cetak adonan menggunakan spuit di atas loyang yang sudah diolesi margarin tipis-tipis. beri hiasan choco chips atau sukadi di atasnya.

Panaskan oven, setelah panas lalu panggang dengan suhu 170 derajat celcius selama 25 menit, atau sampai matang tergantung oven masing-masing. Ciri-cirinya adalah kue terpisah dari loyang.

Selesaiii..! Kue sudah jadi dan bisa dimasukkan ke dalam toples kedap udara setelah dingin. o iya, kue ini termasuk nggak terlalu manis, jadi kalau bunda suka yang lebih manis, bisa ditambahi gula halus sesuai selera.

BACA JUGA YANG INI:

Cara Membuat Semprit by Yunda Yun. Enak, Renyah dan Lumer di Mulut Bikin Nagih

Baca Juga Ini