LEMON CAKE LEMBUT ENAK DAN SEDERHANA
Bahan - Bahan
- Kuning telur sebanyak 7 butir
- Putih telur sebanyak 3 butir
- Gula pasir sebanyak 100 gram
- Tepung terigu serbaguna sebanyak 60 gram
- Tepung maizena sebanyak 30 gram
- Susu bubuk full cream sebanyak 30 gram
- Vanilla essense sebanyak ½ sendok teh
- Buah lemon sebanyak 1,5 buah lalu ambil airnya kemudian parut kulitnya
- Butter, dilelehkan sebanyak 100 gram
- Panaskan oven dengan suhu 170'Celcius, lalu persiapkan loyang, kalo saya menggunakan loyang tulban berukuran 22 cm. Kemudian olesi dengan sedikit margarin lalu taburi dengan sedikit tepung terigu, dan sisihkan.
- Kocok 7 butir kuning telur dengan 3 butir putih telur, 60 gram tepung terigu, 30 gram tepung maizena, 30 gram susu bubuk, ½ sendok teh vanilla essens dan air lemon secara bersamaan sampai mengembang dan kental berjejak lalu matikan mixer
- Kemudian masukkan kulit lemon yang sudah di parut dengan 100 gram butter leleh sedikit-sedikit sambil adonan terus di aduk-aduk balik menggunakan spatula sampai homogen. Dan pastikan sudah tidak ada lagi endapan butter leleh di dasar bowl ya bun.
- Tuangkan adonan ke atas loyang yang sudah di persiapkan tadi, lalu hentakkan loyang tersebut secara perlahan, gunanya untuk mengeluarkan udara yang ada di dalam adonan
- Panggang si dalam oven selama 30 hingga 40 menit atau sampai matang
- Biarkan hangat terlebih dahulu lalu keluarkan dari dalam loyang.