.
Donat Tape by @Mina_Krc
Bahan - Bahan
- 300 gram tepung terigu protein tinggi
- 4 gram ragi instant/fernipan
- 25 gram gula pasir
- 15 gram susu bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- 200 gram tape singkong
- 2 butir kuning tekur
- 1 butir putih telur
- 100 ml air es (sesuaikan dengan kondisi adonan)
- 30 gram butter
- 1 sendok teh garam
Bahan Untuk Pelapis
- 75 gram gula donat
- 1 sendok teh bubuk cinnamon
- Campurkan kedua bahan tersebut menjadi satu .
Cara Membuat Tape Yang Empuk, Menul dan Bercin - Cin Bund
1. Campurkan terigu, dengan ragi, gula, susu bubuk dan baking powder, aduk rata, lalu masukkan tape singkong dan uleni sampai rata.
2. Masukkan telur dan air es, lalu uleni lagi hingga rata baru masukkan butter dan garam.
3. Uleni terus adonan hingga kalis elastis.
4. Setelah kalis bulatkan adonan dan biarkan mengembang selama 15 menit.
5. Giling dan cetak donat, lalu susun di atas loyang yang sudah ditabur tepung.
6. Biarkan kembali adonan sampai mengembang kira-kira selama 30-45mnt, apabila adonan sudah mengembang dan terasa ringan, berarti donat sudah bisa digoreng. (Adonan yang terlalu mengembang akan keriput setelah digoreng).
7. Goreng donat dengan api sedang.
8. Setelah matang gulingkan di atas bahan pelapis atau boleh hias sesuka hati.
Selamat mencoba!,,,